BRImo |
Pertanyaan:
“Saya hanya punya nomor telepon Smartfren. Bisakah didaftarkan untuk registrasi BRImo?”
Jawaban:
BRImo yang kini menjadi aplikasi wajib bagi nasabah Bank BRI untuk akses layanan digital banking secara mobile. Aplikasi BRImo merupakan layanan yang sama dengan BRI Internet Banking, nasabah yang telah memiliki User ID di BRI Internet Banking tidak perlu lagi registrasi BRImo.
Registrasi memang diperlukan karena nasabah tidak langsung mendapatkan User ID setelah berhasil buka rekening tabungan.
Ketika proses registrasi di aplikasi BRImo dibutuhkan beberapa data diantaranya alamat email dan nomor telepon. Data tersebut biasanya diambil dari data yang telah tercatat di rekening nasabah.
Terkait data nomor telepon saat ini nomor Smartfren belum bisa didaftarkan di layanan BRI Internet Banking maupun aplikasi BRImo. Sebagai solusi nasabah bisa menggunakan nomor telepon dari operator lain selama nomor tersebut adalah GSM.
Baca juga: Username BRImo Setiap Minggu Terblokir
Nomor telepon yang didaftarkan harus berada pada slot SIM 1 khusus bagi smartphone yang memiliki 2 slot SIM card, jika tidak Nanti proses aktivasi aplikasi kemungkinan gagal. Pastikan juga nomor telepon berada dalam masa aktif dan memiliki pulsa setidaknya 5.000 untuk jaga-jaga.
Registrasi bisa dilakukan langsung pada aplikasi BRImo, tetapi apabila mengalami kendala silahkan kunjungi kantor cabang Bank BRI terdekat untuk bantuan customer service. Cukup bawa buku tabungan, kartu debit atau kartu ATM, kartu identitas diri e-KTP asli.
Tidak dikenakan biaya (gratis) registrasi di aplikasi BRImo. Nasabah juga tidak akan dikenakan biaya bulanan ketika transaksi di aplikasi termasuk di website resmi BRI Internet Banking.
0 Response to "Nomor Smartfren Untuk Registrasi BRImo"
Posting Komentar