wdcfawqafwef

Apakah Agen BRILink Buka Weekend & Tanggal Merah?

Apakah Agen BRILink Buka Weekend & Tanggal Merah?
Agen BRILink

Pertanyaan:
Apakah Agen BRILink tetap buka di hari weekend dan tanggal merah? Saya ingin transaksi setor tunai.

Jawaban:
Agen BRILink adalah program kemitraan antara Bank BRI dengan nasabah untuk menghadirkan inklusi keuangan pemerataan transaksi di masyarakat tanpa bergantung transaksi di kantor cabang maupun jaringan kantor cabang Bank BRI.

Keberadaan Agen BRILink sudah semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat baik nasabah maupun non nasabah. Sebaran jaringan Agen BRILink juga sudah mencapai daerah perbatasan tidak hanya di perkotaan.

Menanggapi pertanyaan di atas untuk jam operasional pihak Bank BRI memberikan keleluasaan kepada masing-masing Agen BRILink tidak seperti halnya jaringan kantor cabang pembantu Bank BRI atau layanan Teras BRI menggunakan 5 hari kerja dan jam operasional tersendiri.

Agen BRILink bisa buka 7 hari dalam seminggu dengan kata lain buka setiap hari dan waktu jam operasional ada yang hingga 24 jam.

Nasabah bisa transaksi kapanpun melalui Agen BRILink selama tidak sedang ada gangguan pada sistem.

Baca juga: Tarik Saldo di BRILink Tanpa Kartu Debit

Untuk kecepatan transaksi di Agen BRILink contohnya transaksi transfer saldo sama dengan ketika transaksi di kantor cabang atau mesin ATM BRI sesuai dengan jenis transaksi yang digunakan. Maka dari itu nasabah tidak perlu khawatir transaksi terhambat jika dilakukan dari Agen BRILink.




0 Response to "Apakah Agen BRILink Buka Weekend & Tanggal Merah?"

Posting Komentar