Nomor Referensi Transfer BRI |
Tanya:
"Saat saya coba transfer saldo ke rekening Bank lain di aplikasi BRImo diminta memasukkan nomor referensi. Apa ini harus diisi dan berapa nomor referensi transfer BRI?"
Jawab:
Aplikasi BRImo memang dilengkapi dengan berbagai fitur mulai dari informasi rekening cek saldo dan cek mutasi rekening sampai dengan transaksi finansial transfer saldo ke sesama rekening BRI maupun transfer antar Bank ke rekening Bank lain.
Untuk fitur transaksi transfer ke Bank lain nasabah memang diwajibkan mengisi formulir transfer mulai dari nomor rekening debet, nama Bank tujuan, nomor rekening tujuan, nominal saldo yang akan ditransfer, dan nomor referensi.
Untuk nomor referensi bisa diisi secara acak contohnya isi dengan angka 0 atau angka 1. Jika nasabah ingin melakukan pembayaran contohnya uang semesteran kuliah bisa isi nomor induk mahasiswa sebagai nomor referensi. Jadi tidak ada ketentuan khusus dari Bank BRI untuk pengisian nomor referensi.
Nomor referensi ketika proses transfer saldo berbeda dengan nomor referensi yang didapat nasabah setelah transaksi berhasil.
Baca juga: Cara Melaporkan Transaksi Mencurigakan di Kartu Kredit BNI
Sebagai bukti transaksi nomor referensi yang digunakan adalah nomor referensi setelah transaksi berhasil beserta dengan detail transaksi akan ditampilkan oleh aplikasi BRImo.
nomor. refferensi isi berapa digit
BalasHapusApakah nomor referensi selalu sama untuk transaksi ke rekening yang sama?
BalasHapussaya lupa kode referensi saya gimana cata mengecek nya
BalasHapuscara mengetahui kode referensi
BalasHapusSaya lupa nomor refensial
HapusCaranya gimana biar tahu nomer referensinya
BalasHapus