ATM BRI |
Pertanyaan:
“Tadi saya coba tarik saldo di mesin ATM tapi gagal muncul keterangan "Kartu ATM tidak dapat diproses". Setelah saya cek mutasi rekening di aplikasi BRImo saldo sudah berkurang. Ini bagaimana solusinya?”
Jawaban:
Meski pertumbuhan pengguna layanan digital banking Bank BRI terus meningkat salah satunya adalah akses aplikasi BRImo namun keberadaan mesin ATM tetap dibutuhkan khususnya untuk transaksi tarik tunai.
Tarik tunai saldo di ATM BRI bisa dilakukan dengan bantuan kartu debit atau kartu ATM. Transaksi tarik tunai bisa di mesin ATM BRI tarik tunai atau mesin ATM BRI setor tunai atau (autodebet).
Menanggapi pertanyaan di atas ketika nasabah transaksi di mesin ATM BRI baik itu tarik tunai maupun transaksi lainnya namun gagal muncul keterangan kartu ATM tidak dapat diproses bahkan ketika cek saldo terpotong atau berkurang sebagai solusi silakan hubungi customer service Bank BRI bisa melalui sambungan telepon atau di kantor cabang terdekat.
Selanjutnya customer service akan bantu melakukan pengecekan pada sistem lalu diproses untuk refund saldo ke rekening nasabah. Proses ini bisa membutuhkan waktu beberapa hari ini, semakin cepat nasabah melakukan pelaporan maka semakin cepat pula saldo bisa dikembalikan ke rekening.
Ada beberapa faktor bisa mengakibatkan kartu ATM tidak dapat diproses. Salah satunya adalah fisik kartu debit rusak atau terjadi masalah pada mesin ATM.
Bagi nasabah pengguna aplikasi BRImo untuk aktivitas tarik tunai saldo di mesin ATM BRI sebenarnya bisa dilakukan tanpa kartu debit. Cukup manfaatkan fitur dari tunai tanpa kartu di aplikasi BRImo.
Video: Cara Tarik Tunai di ATM BRI Tanpa Kartu Via BRImo
Untuk kartu debit BRI yang mengalami kerusakan fisik harus segera diganti bisa di kantor cabang Bank BRI terdekat dengan membawa dokumen terkait rekening. Penggantian kartu tidak wajib di kantor cabang tempat buka rekening, hanya saja prosesnya tidak bisa diwakilkan jadi nasabah wajib datang langsung dengan membawa persyaratan dokumen diantaranya buku tabungan, kartu identitas diri e-KTP asli, kartu debit yang bermasalah, serta biaya untuk cetak kartu baru sesuai dengan jenis kartu yang dipilih.
0 Response to "Kartu ATM BRI Tidak Dapat Diproses Saldo Berkurang"
Posting Komentar