Kartu Debit BRI |
Tanya:
"Saya kehilangan dompet di dalamnya ada kartu debit, takut ada yang menemukan dan disalahgunakan. Tolong bantuannya bagaimana cara blokir kartu debit BRI tanpa perlu ke kantor cabang? Karena sekarang hari libur."
Jawab:
Kartu ATM atau kartu debit yang diterima oleh nasabah bank BRI memiliki fungsi cukup vital karena bisa digunakan transaksi secara personal di mesin ATM juga mesin EDC yang tersedia di supermarket atau merchant yang telah bekerjasama.
Kartu debit BRI dilengkapi dengan kode keamanan yaitu kode PIN yang dibuat langsung oleh nasabah. Ini penting untuk dijaga kerahasiaannya menghindari penyalahgunaan kartu.
Terkait permasalahan di atas yang mana nasabah kehilangan kartu debit dan ingin melakukan pemblokiran hal ini memungkinkan dilakukan tanpa penuh ke kantor cabang Bank BRI.
Salah satu cara yang bisa digunakan adalah memanfaatkan layanan BRI Internet Banking. Pertama tentu nasabah harus terdaftar di layanan ini sebelumnya.
Berikut ini langkah-langkah cara blokir kartu debit BRI di layanan BRI Internet Banking:
Silahkan login di website resmi BRI Internet Banking ib.bri.co.id
Selanjutnya pilih menu "Layanan Nasabah"
Pilih menu "Layanan Lain"
Lanjut pilih "Disable/Enable Kartu"
Sampai disini kita telah berhasil melakukan pemblokiran terhadap kartu debit yang hilang disebut Selanjutnya silakan urus surat kehilangan dari Kepolisian sebagai dokumen pelengkap untuk pembuatan kartu baru di kantor cabang BRI terdekat.
Baca juga: BRI Internet Banking Sudah Ganti PIN Tapi Sering Terblokir
Itulah cara melakukan blokir terhadap kartu debit BRI via BRI Internet Banking.
0 Response to "Cara Blokir Kartu Debit BRI di Internet Banking"
Posting Komentar