Biaya Administrasi Bulanan |
Pertanyaan:
“Adakah rekening tabungan di bank BRI yang tidak dikenakan biaya administrasi bulanan?”
Jawaban:
Bank BRI memiliki beberapa jenis produk simpanan/tabungan seperti Simpedes, tabungan BritAma, termasuk BritAma bisnis. Produk-produk tersebut bisa dibuka secara online, mendapat fasilitas buku tabungan dan kartu debit.
Umumnya rekening tabungan di Bank BRI dibebankan biaya administrasi bulanan atau biasa disebut biaya perawatan rekening untuk tetap menjaga kualitas sehingga nasabah bisa menggunakan layanan Bank BRI secara optimal.
Namun demikian, sebenarnya ada 2 jenis rekening tabungan di Bank BRI yang dibebaskan dari biaya administrasi atau gratis. Kedua produk tersebut adalah TabunganKu BRI dan Simpedes Bisa, untuk produk Simpedes Bisa sudah pernah kita bahas pada postingan Beda Tabungan Simpedes Dengan Simpedes Bisa.
Rekening TabunganKu BRI merupakan kerjasama antara Bank Indonesia dengan perusahaan perbankan di Indonesia untuk menghadirkan produk edukasi agar masyarakat memanfaatkan layanan perbankan khususnya menabung. Sayangnya produk ini tidak mendapat fasilitas digital banking yaitu akses ke aplikasi BRImo, hanya kartu debit dan buku tabungan.
Bagi nasabah yang ingin menggunakan aplikasi BRImo dan digratiskan biaya administrasi bulanan bisa pilih rekening Simpedes Bisa.
Produk ini tergolong baru jadi belum banyak digunakan nasabah. Pembukaan rekening Simpedes Bisa dapat dilakukan melalui aplikasi BRImo atau di website buka rekening online Bank BRI. Cukup siapkan e-KTP asli, nomor telepon, serta alamat email aktif. Setoran awal bisa melalui transfer virtual account yang nanti didapat setelah proses verifikasi data berhasil.
0 Response to "2 Rekening BRI Gratis Biaya Administrasi Bulanan"
Posting Komentar