BRImo |
Pertanyaan:
“Aplikasi BRImo milik saya terblokir lalu bagaimana dengan akun BRI Internet Banking apakah ikut terblokir?”
Jawaban:
Aplikasi BRImo terus mengalami pertumbuhan pengguna oleh nasabah Bank BRI seiring dengan meningkatnya penggunaan smartphone dan akses internet di kalangan masyarakat. Apalagi saat ini BRImo terus diperbaharui dengan penambahan berbagai fitur, sebut saja fitur yang memungkinkan nasabah tarik tunai saldo di mesin ATM BRI tanpa kartu debit.
Transaksi pembelian dan pembayaran berbagai tagihan pun mendapat banyak tambahan opsi diantaranya pembayaran tagihan air PDAM dari berbagai perusahaan.
Terkait pertanyaan di atas apabila User ID di aplikasi BRImo terblokir secara otomatis akun BRI Internet Banking juga ikut terblokir, karena kedua layanan tersebut terkoneksi dengan sistem yang sama yaitu internet banking.
Baca juga: Penyebab FP2614 Top-Up Dompet Digital di BRImo
Untuk Buka blokir User ID BRImo bisa coba reset password di aplikasi ada di website resmi BRI Internet Banking. Bisa coba lihat video di bawah untuk cara reset password BRImo:
0 Response to "BRImo Terblokir Bagaimana Dengan BRI Internet Banking?"
Posting Komentar